Monday, June 11, 2012

Button Bingung Raih Hasil Buruk

Jenson Button (Foto: Daylife)
Jenson Button (Foto: Daylife)

MONTREAL - Pembalap Jenson Button tengah gundah gulana dan kebingungan. Pasalnya Button merasa performanya menurun dan tidak bisa bersaing ketika melakoni balapan di GP Kanada pada seri ketujuh F1GP musim 2012 ini.

Button pernah tampil sebagai juara pada F1GP seri pertama di sirkuit Sepang, Malaysia. Namun sejak itu performanya tidak menentu. Bahkan di GP Kanada, Button hanya mencapai posisi 16 di akhir lomba, padahal rekan setimnya Lewis Hamilton naik ke podium utama.

“Saya sama sekali tidak punya kecepatan. Hal ini sama seperti beberapa balapan terakhir. Saya tidak tahu kenapa,” ungkap Button, seperti disitat dari PlanetF1, Senin (11/6/2012).

“Saya belum mendapat petunjuk mengenai apa yang terjadi. Setiap kali kami memiliki ide bagus, kami melihat itu tidak membuat perkembangan. Saya tidak tahu mengapa begitu,” tambahnya.

Button merasa dirinya memiliki kecepatan yang tidak kalah dari para pemimpin lomba. Walau begitu pembalap Inggris tersebut tetap mempertanyakan performa mobilnya yang tidak bisa dipacu untuk melaju lebih cepat.

“Saya juga menyetir dengan waktu lebih lambat satu setengah detik dari para pemimpin lomba, dimana salah satunya adalah rekan setim saya dan saya tidak tahu mengapa karena saya tidak mampu mendorong mobil untuk lebih cepat melaju. Saya tidak lebih lambat dari mereka,” terangnya.

Button pun membuat kesimpulan sendiri dari hasil yang didapatnya dengan mengatakan,”Jadi ini adalah balapan yang buruk, saya tidak pernah mendapat hasil seperti ini dan hal ini semakin lama terlihat semakin memburuk.”
 
(seb)

No comments:

Post a Comment