Saturday, October 20, 2012

Dua Gol Lazio Benamkan Milan


FILIPPO MONTEFORTE / AFPGelandang serang Lazio, Hernanes, merayakan golnya ke gawang AC Milan di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (20/10/2012).

ROMA, - AC Milan tertinggal 0-2 dari Lazio pada babak pertama lanjutan Serie-A di Stadion Olimpico, Sabtu atau Minggu (21/10/2012) dini hari WIB.

Pertandingan sebetulnya berjalan lambat sejak awal laga. Namun, Lazio lebih dulu mampu memecahkan kebuntuan setelah Hernanes mencetak gol pada menit ke-25.Gelandang asal Brasil itu berhasil mengecoh Bonera di depan kotak penalti Milan.

Hernanes langsung melepaskan tendangan begitu melihat kiper Marco Amelia sedikit maju meninggalkan gawangnya. Amelia terpaku melihat bola meluncur ke gawangnya.

Tak lama berselang, Stephan El Shaarawy nyaris mencetak gol balasan. Penyerang belia asal Italia tersebut merangsek ke kotak penalti lawan dan melepaskan tembakan.

Usaha tersebut nyaris membuahkan hasil setelah bola meluncur di sela-sela kaki Albano Bizarri. Namun, bola yang bergulir menuju ke gawang berhasil disapu oleh Andre Dias.

Sayang, Milan kembali dibungkam. Antonio Candreva berhasil membobol gawang Amelia empat menit sebelum turun minum. Dari luar kotak penalti, Candreva melepaskan tendangan keras. Bola melesat ke pojok kanan atas gawang Amelia. Lazio pun unggul 2-0 pada babak pertama. 

Susunan Pemain
Lazio:
1-Albano Bizarri; 3-Andre Dias, 19-Senad Lulic, 20-Giuseppe Biava, 29-Abdoulay Konko; 6-Stefano Mauri, 8-Hernanes, 15-Alvaro Gonzalez, 24-Cristian Ledesma, 87-Antonio Candreva, 11-Miroslav Klose
AC Milan: 1-Marco Amelia; 20-Ignazio Abate, 25-Daniele Bonera, 76-Mario Yepes, 77-Luca Antonini; 8-Antonio Nocerino, 10-Kevin-Prince Boateng, 18-Riccardo Montolivo, 34-Nigel De Jong; 11-Giampaolo Pazzini, 92-Stephan El Shaarawy

 

No comments:

Post a Comment